Cara Merawat Murai Batu Menjelang Lomba

Cara dan tips merawat Murai Batu menjelang lomba baik itu Murai Batu Medan, Murai Batu Nias, Murai Batu Lampung, Murai Batu Aceh dan Murai Batu Borneo. Pada dasarnya cara merawat burung murai batu hampir sama dengan cara perawatan atau merawat jenis burung lain, yang jelas kita harus mampu mengenal bagaimana karakter sang burung, mengenali apakah mentalnya sudah matang atau belum, dan apakah sang burung memiliki jiwa petarung alias gampang galak atau tidak saat bertanding. Nah dalam ulasan berikut ini kami akan memberikan informasi mengenai bagaimana cara merawat murai batu menjelang lomba khusus bagi anda yang memiliki burung murai yang sudah memiliki tingkat kematangan yang cukup dalam artian burung tidak terlalu galak dan juga tidak terlalu loyo. Penasaran bagaimana caranya? Berikut ulasan lengkapnya. Check it out!

Murai Baru, Murai Batu Wallpaper, Gambar Murai batu, Murai Batu Juara, Murai Batu Medan, Murai Batu Nias, Murai Batu Lampung, Murai Batu Aceh, Murai Batu Borneo

Cara Perawatan Harian Murai Batu

1.Pada pagi hari sekitar pukul 7 pagi bukalah kerodong burung dan taruh di tempat yang teduh

2.Berikan pakan berupa 5 ekor jangkrik dan juga kroto bersih sebanyak 2 sendok makan

3.Jemur murai selama kurang lebih 1 sampai 2 jam atau sesuai kebiasaanya karena ada beberapa burung murai yang hanya suka dijemur sebentar.

4. Setelah itu angin-anginkan burung murai sekitar 20 menit dan pindahkan ditempat yang teduh sambil dikelilingi dengan burung isian

5. Buka kerodong di sore hari (pukul 3 sore) lalu mandikan dengan cara spray/ disemprot

6. Setelah itu berikan pakan kembali dengan 5 engkor jangkrik dan kemudian tutup lagi dengan kerodong

7. Gantung burung murai anda ditempat yang sepi, tenang dan tidak terlalu terang agar sang burung dapat beristirahat dengan nyaman

Cara Perawatan Murai Batu Seminggu Sebelum Lomba


1. Mulai dari hari senin sampai dengan hari rabu burung murai dirawat berdasarkan cara perawatan harian yang sudah kami sebutkan di atas

2. Setelah itu pada hari kamis berikan pakan burung dengan porsi jangkrik yang dinaikkan dari sebelumnya yang tadinya 5 pagi menjadi 8 pagi sedangkan cara perawatan lain sama seperti cara harian yang biasa dilakukan sebelumnya.

3. Pada hari jumatnya porsi jangkrik kembali dinaikkan 10 pagi dan 10 sore dan ditambah dengan 5 ulat hongkong

4. Tiba pada hari sabtu naikkan lagi pemberian porsi jangkrik menjadi 15 pagi, 10 sore dengan tambahan 2 sdm kroto dan 5 ulat hongkong di pagi hari. Khusus pada hari sabtu ini burung diusahakan jangan dijemur dan juga jangan dimandikan, cukup dikerodong seharian setelah pemberian makanan.

5. Pada hari minggunya burung murai diberi 10 ekor jangkrik, 2 sdm kroto dan 5 ulat hongkong dan jangan dimandikan, usahakan tetap mengerodong burung dan jauhkan dari tempat lomba serta burung murai lain sehingga saat kerodong dibuka burung dalam kondisi stamina yang fit dan siap melawan tandingannya.

Baca juga :  Cara Memilih Murai Batu Bakalan Yang Bagus

Demikian beberapa tahapan cara - cara merawat murai batu menjelang lomba.Sebenarnya hambir sama dengan Cara Merawat Cucak Ijo Menjelang Lomba. Yang harus anda ingat adalah burung murai batu adalah jenis burung petarung dengan mental jawara yang tinggi namun juga membutuhkan kondisi prima saat melawan lawannya. Semoga bermanfaat!

Subscribe to receive free email updates: