Pakan Khusus Burung Cucak Jenggot
Meskipun banyak dijual pakan burung dengan berbagai varian di pasaran, namun tidak semua jenis pakan tersebut terjamin komposisi gizinya. Selain itu belum tentu sang burung kesayangan cocok dengan jenis pakan yang kita beli dari pasar atau toko yang menjualnya. Apalagi jika burung yang anda di rumah anda adalah burung cucak jenggot, anda tidak boleh asal-asalan memberinya makanan begitu saja, karena burung jenggot biasanya lebih suka dengan jenis makanan yang alami seperti binatang ataupun buah-buahan.
Baca : Terapi Mengatasi Cucak Jenggot Macet Bunyi
Nah bagi anda yang belum tahu makanan apa yang menjadi favirit si jenggot, berikut ini kami akan memberikan informasi mengenai pakan khusus cucak jenggot sang burung kesayangan.
6 Makannan Yang Cocok Untuk Burung Cucak Jenggot
1. Jangkrik
Jangkirik meruapakan salah satu jenis bianatang favorit si cucak jenggot. Di dalam jangkrik terdapat kandungan protein tinggi yang berfungsi untuk meningkatkan volume suara pada burung cucak jenggot. Meskipun kandungan protein yang tinggi tersebut bagus untuk si jenggot, namun pemberiannya harus dibatasi jangan sampai berlebihan karena dapat menimbulkan over birahi. Cukup berikan 5-7 ekor jangkrik untuk menambah stamina cucak jenggot.
2. Belalang
Belalang menjadi binatang pakan tambahan yang juga memiliki kandungan protein tinggi. Jika anda kesulitan mencari jangkrik maka anda bisa menggantinya dengan belalang yang biasanya tersedia di toko/ pasar unggas sebagai alternatif penambah stamina sang burung cucak jenggot.
3. Kroto
Khasiat hewan mungil ini memang sudah tidak diragukan lagi. Kroto memiliki manfaat besar dalam membuat si cucak jenggot berkicau dengan gacor. Selain itu dengan pemberian kroto akan menjadikan bulu si jenggot menjadi terkesan mengkilap dan cantik.
4. Ulat Hongkong
Ulat hongkon menjadi salah satu alternatif pakan tambahan yang paling digemari burung cucak jenggot. Meskipun kandungan protein yang terdapat pada ulat hongkong cukup tinggi namun pemberiannya pun harus dibatasi karena jika berlebihan akan mengakibatkan tubuh si jenggot menjadi lumpuh dan mata menjadi bengkak. Jadi anda harus waspada ya kicaumania.
5. Ulat Bambu
Ulat bambu memiliki kandungan gizi yang dapat menurunkan birahi pada burung murai batu, kacer pun juga burung cucak jenggot. Dengan demikian jika suatu saat burung cucak jenggot anda mengalami over birahi anda bisa memberikan ulat bambu sebagai penetralnya.
6. Voer
Voer merupakan pakan harian burung yang bisa kita dapatkan dengan sangat mudah di toko/ pasar burung terdekat. Di dalam voer terdapat kandungan protein, mineral serta vitamin yang bagus untuk sang jenggot. Selain itu voer juga mengandung lemak rendah yang sangat cocok bagi pertumbuhan sang burung jenggot.
Baca : Tips dan Cara Menjinakan Burung Cucak Jenggot
Demikian ulasan mengenai makanan atau pakan khusus burung cucak jenggot. Semoga bermanfaat dan membuat cucak jenggot anda tambah gacor.